Berapa sih top speed byson?

Iseng-iseng browsing ingin tahu berapa sih top speed Byson standar?  Standar lho ya. Banyak data yang tersedia di internet tapi data yang mendekati kebenaran rasanya adalah sebagai berikut:

  1. 107 kpj (pengukuran GPS), Iwan Banararan http://iwanbanaran.com/2011/09/16/top-speed-yamaha-byson-setara-dengan-107kmjam-gps/
  2. 104 kpj, Yayang Ardian http://yayang125.wordpress.com/2012/03/21/top-speed-yamaha-byson-104-kmjam/
  3. 105 kpj, Herizt http://forum.yamaholigan.com/showthread.php?82-Bison-produk-gagal-yamaha

Kira-kira dibulatkan 105 kpj saja. Lupakan klaim pabrik yang mengatakan Byson sanggup digeber sampai dengan 115kpj. Mungkin ridernya beratnya di bawah 40 kg.

Untuk menambah kecepatan Byson kita dapat meningkatkan efisiensi kerja enjin dengan melakukan porting polish di ruang bakar (mengefisienkan masuk keluar udara) dan mengganti knalpot ala catalitic converter dengan yang free flow (agar ‘napas’ byson lega). Terakhir mengganti CDI bawaan pabrik. Untuk diketahui, motor-motor semacam Byson di ‘lock’ sehingga mesinnya sulit berputar melebihi 9500RPM. CDI racing semacam produksi BRT mempunyai limiter yang lebih tinggi agar mesin dapat berputar di atas sampai 11000RPM yang tentu saja akan mengangkat top speed. Dengan porting polish, power mesin dapat terangkat sampai 10 – 20 % (kita ambil 15% saja). Dengan demikian, penambahan top speed adalah sekitar 15 kpj. Dengan mengganti knalpot dan CDI (dan mungkin bagi yang desperate banget, ganti karbu PE 28) diperkirakan bisa menambah speed maksimum sampai dengan 5-10kpj. Jadi total penambahan yang di dapat adalah 20-25kpj. Kita ambil angka pesimis saja, 20kpj

Dengan demikian top speed Byson yang realistis dengan dimensi langkah standar, tidak ada bore up dan stroke up (namun edisi setelah dikorek) adalah 105 + 15 + 5 = 125 kpj. Tentu saja ini juga dipengaruhi oleh beberapa hal seperti berat pengendara, dorongan angin, tingkat kemiringan arena dll.

Di Youtube kita bisa menemukan Byson yang lari sampai dengan 124kpj.  Kurang lebih cocok kan?

Gambar

Published by The Naked Rider

penyuka motor naked (tanpa fairing), serta lebih suka riding daripada racing

10 thoughts on “Berapa sih top speed byson?

  1. masa sih, kecepatan bysonnya cuman segitu, byson ane bisa sampe 115km/jam. buat boncengan lagi, berat bb ane 63kg, temen sekitar 55kg, agak lbih kurus, tapi ini kecepatan hitungan manual sih dari speedometernya sendiri, tapi ga tau juga lah kalo pake gps, biasa orang awammmm

      1. Oh, tinggal di gombong. Dimana alamat? kirim email alamat lengkap ke hendrasly@yahoo.com. Nanti saya beliin dan kirim aja pakai TIKI bro. Tapi gak bisa cepat karena waktu kosong cuma sabtu minggu dan sabtu minggu ini saya ada di luar kota

  2. gpp masbro tops speed standar tembus 115kpj kurang puas ??? tp kan standart tinggal tambahin part racing, punya ane juga ngacirrrrrrrr cuma aga sedikit berat di ban nya kali ya ,,, hee GEDE buanget,,,
    salam seruduk !

Leave a comment

COACH SAYA

untuk kinerja yang lebih unggul

Hati-hati Menata Hati

seni menata hati, jiwa dan fikiran

Nunoo's Journal

An ignorant rider

autoblogindonesia

A Simple Blog Contents Automotive Informations

tmcblog.com

Motorcycle News | New Product | Racing | Review |

7LeopoldRegis7

Catatan ttg bron pit dan perjalanan saya dan anak bersama mereka

Otomotoshare's Blog

Sharing Through The Automotive World

learningfromlives.wordpress.com

Gubuk kecil untuk belajar dan berbagi pemikiran.

Yamaha Vixion Club Bogor

MoreThan A Club Activities